APR Jadi Salah Satu Sponsor
TANGERANG (KABAR KOMPAS.ID)
Wakil Menteri Perdagangan Indonesia Jerry Sambuaga secara resmi membuka kegiatan Jakarta Muslim Fashion Week (JMFW) 2024 yang digelar di ICE, BSD Tangerang, Kamis (19/10/2023). Nantinya kegiatan ini akan berlangsung hingga 21 Oktober mendatang.
Dalam sambutannya Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada para pelaku fashion. Dimana pada JMFW kali ini pihaknya ingin fokus agar industri fashion khususnya fashion muslim agar lebih berkembang.
“Yang ingin saya katakan adalah bahwa JMFW akan menjadi sebuah kiblat, dan juga icon dan trend setter untuk standar di dunia internasional,” ujar Jerry, Kamis (19/10/2023).
Oleh karena itu tentunya pada kesempatan ini Kemendag dengan beberapa lintas stakeholder sangat berharap kegiatan semacam ini dapat terus sustain dan tentunya terus berlanjut untuk bisa semakin membawa dan memberikan pesan kepada masyarakat dunia bahwa muslim fashion week yang tentunya selama ini digelar olah JMFW bisa terus memainkan peran strategis dalam industri fashion.
“Selama ini Kementerian Perdagangan selalu mendorong dan mempromosikan produk lokal Indonesia, dan saya yakin dalam JMFW ini akan banyak menampilkan dan mempromosikan produk Indonesia yang saya yakin juga bisa memberikan peran positif untuk perkembangan fashion dunia,” cakapnya.
Oleh karena itu teruslah semangat dan memberikan karya baik untuk semua. Terutama bagi pegiat fashion dapat sering membuat acara seperti ini dan tentunya berkolaborasi dengan seluruh stakeholder termasuk Pemerintah.
“Kita harus terus memberikan dukungan, kita harus terus memberikan upaya berkelanjutan terhadap produk bangsa kita, ini adalah sebuah keharusan. Saya yakin pegiat fashion melakukan itu juga, oleh karena itu kita harus konsisten. Saya harap brand kita bisa mendunia, inilah yang ingin saya dorong,” ucapnya.
Dikatakan Jerry, Kemendag siap dan komit untuk pengembangan produk lokal.
“Mudah-mudahan JMFW bisa memberikan banyak pelajaran strategis untuk pengembangan industri fashion kedepan,” pungkasnya.
Pada kesempatan tersebut, Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga mengalungkan kain kepada seluruh sponsor sebagai simbol ucapan terimakasih dan penghargaan. Adapun yang menjadi sponsor pada acara tersebut salah satunya adalah Asia Pasific Rayon (APR).