Security RAPP dan Polsek Seikijang Kerjasama Tangkap Pencuri Stainless Valve yang Diangkut Pakai Mobil

132 views

Ket. Gambar:

Kapolres Pelalawan, AKBP Suwinto SH, SIK dan Photo Pencuri Stainless di Kompleks perusahaan PT RAPP.

PELALAWAN- KABAR KOMPAS.ID

Semakin meningkatnya modus para pencuri, biasanya para pencuri di lokasi perusahaan Rapp hanya modus operandi mencuri stanless dengan cara menyelipkan hasil curian pada tubuh bertujuan mengelabui para security yang bertugas. Kali ini berbeda, seorang pria nekat mencuri stainless valve dengan cara diangkut menggunakan mobil pribadi, aksi pelaku terbilang nekat ia mencuri 10 pcs stanless sekaligus dari kompleks perusahaan Rapp.

Kapolres Pelalawan, AKBP Suwinto SH, SIK menyampaikan bermula pada kejadian Jum’at 24 Mei 2024 pihak security pos 9 sedang bertugas seperti biasa dengan memeriksa seluruh kendaraan yang ingin keluar dari lokasi perusahaan, tiba-tiba ada mobil pribadi yang ingin diperiksa pihak security langsung menerobos dan langsung tancap gas, ungkap pria yang akrab dipanggil Suwinto tersebut
pada Selasa (28/05/2024) di Pangkalan Kerinci.

Pihak security mencurigai kendaraan yang menerobos membawa sesuatu yang ilegal hingga melakukan aksi terobos pemeriksaan dan atas kejadian itu, pihak security melakukan pengejaran terhadap mobil jenis Agya BM 1120 QR. Melihat kendaraan mengarah ke Pekanbaru sedang tancap gas, pihak security melakukan kordinasi dengan pihak Polsek Sekijang untuk amankan pelaku sebab pelaku menuju arah Pekanbaru.

Lanjut Kapolres, dengan kerjasama yang baik AKP Mulian Dony SH dan pihak security Rapp berhasil mengamankan pelaku dan Simpang Beringin menuju Maredan. Setelah dilakukan penggeledahan terhadap kendaraan didapati kendaraan tersebut berisi 10 pcs stanless valve yang dimuat di bagian belakang mobil.

Melihat aksi nekat pengendara yang melakukan pencurian dari kawasan perusahaan Rapp dengan menggunakan mobil tersebut , akhirnya Polsek Sekijang mengamankan pelaku serta barang bukti, selanjutnya kasus diserahkan kepada Satreskrim Pelalawan.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya dan untuk proses lebih lanjut pria pencuri stainless milik Rapp kini sudah ditahan di Polres Pelalawan, ujar Kapolres yang dikenal agamis serta tegas tersebut.(**)